Dalam sebuah olahraga, semua pemain melakukan kesalahan, bahkan pemain terbaik sedunia sekalipun. Namun apa yang membuat para pemain profesional lebih baik daripada pemain amatir? Mereka terus berlatih supaya frekuensi kesalahan mereka terus berkurang sampai titik minimal. Jika anda ingin menjadi pemain futsal yang lebih baik, pertama-tama anda harus mengenali kesalahan-kesalahan umum yang harus dikurangi saat bermain futsal.
Tetap bermain saat kelelahan – manfaatkan aturan futsal tentang pergantian pemain yang tak terbatas. Apabila tidak ada pemain pengganti, berdirilah di daerah pertahanan anda sampai anda bisa berlari lagi.
Berdiri diam menunggu bola – futsal berpusat pada passing, pergerakan pemain, dan menciptakan ruang di lapangan yang sempit. Apabila anda hanya diam menunggu bola, anda tidak berguna.
Transisi yang lambat antara menyerang dan bertahan – saat anda memegang bola, seluruh pemain harus terlibat dalam menyerang. saat anda kehilangan bola, seluruh pemain harus terlibat dalam bertahan.
Terlalu cepat menyerah – dalam olahraga futsal, anda dapat menciptakan 3 gol dalam 1 menit. Jadi, jangan menyerah sampai menit terakhir.
Tidak menjaga pemain lawan – jumlah pemain yang lebih sedikit menyebabkan pertahanan di futsal sangat rapuh; apabila 1 orang saja tidak menjaga pemain lawan dengan baik, lawan akan dengan mudah menembus pertahanan anda.
Tidak menggunakan sol untuk mengontrol bola – anda akan merasakan kontrol yang baik (bahkan saat menerima operan yang keras) dan fleksibilitas saat bergerak setelah menerima bola.
Berspesialisasi dalam 1 posisi – di olahraga futsal, tidak ada posisi yang spesifik. Semua pemain terbaik di olahraga ini dapat bermain dengan baik dalam bertahan, menyerang, atau di sisi sayap.
Egois dan serakah saat memegang bola – bahkan di sepakbola (11 pemain), anda tidak boleh egois. Di lapangan futsal, ruang yang ada lebih sempit. Coba bayangkan, bagaimana cara anda melewati 4 orang sendirian dalam jarak 5 meter? Disinilah anda harus bermain dengan rekan 1 tim anda.
Memberikan operan melambung kepada teman anda – sesekali tidak apa, namun usahakan sebisa mungkin memberikan operan datar, karena bola futsal yang lebih kecil dan memiliki pantulan yang lebih berat lebih sulit dikontrol di udara.
Kurang konsentrasi – olahraga futsal sangat cepat, jika anda kehilangan konsentrasi bahkan hanya untuk beberapa detik, anda dapat kebobolan gol.
Terlalu fokus menyerang dan mengabaikan pertahanan – seringkali kita melihat sebuah tim menyerang terus menerus dan menguasai bola, namun pada akhirnya kalah dengan serangan balik. Tetaplah waspada, usahakan supaya serangan anda efisien dan jangan biarkan pertahanan anda terlalu terbuka.
Terlalu lambat mendistribusikan bola – hal ini sangat penting, jika anda dapat mengoperkan bola dengan cepat (terutama saat set piece dan kick in), semakin besar kemungkinan anda menyerang lawan anda saat sedang lengah.
Tidak memanfaatkan kiper – terkadang kiper bisa menjadi pemain kelima saat kita kehabisan opsi pemain untuk dioper. Atau di saat tim anda ketinggalan, anda dapat melakukan power play.
Setelah membaca daftar di atas, coba perhatikan lagi cara anda bermain, dan cobalah untuk menguranginya, karena sebagian besar dari kesalahan tersebut hanyalah kebiasaan yang bisa diubah. By the way, apakah ada kesalahan umum lainnya yang kami lewatkan? Berbagilah dengan kami melalui fasilitas comment di bawah!
0 Response to "13 KESALAHAN UMUM SAAT BERMAIN FUTSAL"
Post a Comment